The Inspiring Quote

"Apabila engkau merasa letih karena berbuat kebaikan, maka sesungguhnya keletihan itu akan hilang dan kebaikan akan terus kekal.
Sekiranya engkau bersenang-senang dengan dosa, maka sesungguhnya kesenangan itu akan hilang dan dosa yang dilakukan akan terus kekal."
(Umar bin Al-Khathab)

Friday, January 11, 2013

BERPATUNG

Di suatu sore kala rinai hujan gerimis berhamburan di muka bumi, percakapan kecil pun tercipta diatas laju motor yang dikemudikan sang ayah. Di jok belakang si bungsu de' Atil tergelitik ingin tahu pada suatu pemandangan yang dilihatnya
Atil : Ma, kok ayam-ayam itu berpatung...?
Mama : Berpatung....?
Atil : Iya, tadi Atil liat ayam-ayam berpatung disana.
Mama : Ayam yang mana, dek....?
Atil : Ayam disana tadi. (sembari menunjuk ke belakang pada jalan yang telah mereka lewati tapi objek yang dibicarakan tidak bisa dilihat lagi).
Mama : Mama ga liat, dek. Jadi mama ga tau gimana bentuk ayam berpatung itu.
Atil : Nah...itu juga bebeknya berpatung, ma...! (dengan semangat dia menunjuk beberapa bebek yang berdiam diri ditengah sawah)
Mama : Bebek...berpatung...? (menoleh ke tempat yang ditunjuk dengan rasa ingin tahu)
Atil : Iya...itu bebek-bebeknya berpatung semua.
Mama : Owh...itu bebek-bebeknya pada diem, yah. Bukan berpatung, dek. Tapi mematung... (jawab mama geli).
Atil : hehehe...Atil kira berpatung.

Ternyata anak TK 0 kecil yang belum mempelajari pelajaran Bahasa Indonesia mengenai imbuhan pun bisa berimprovisasi dalam tata bahasa, yah. Mungkin dalam keseharian mereka sering mendengar kata 'berjalan, bernyanyi, berputar, bermain dan kata lainnya yang bisa diawalin imbuhan -ber. Akhirnya melihat sesuatu benda yang bagi mereka seperti patung, dikombinasikan juga dengan kata BERPATUNG. Ada-ada aja... :)

No comments:

Post a Comment

Popular Posts

Pages